Bantul (MAN 1 Bantul) – Komitmen Bersama untuk penandatanganan fakta integritas dalam rangka mendukung pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK ) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di MAN 1 Bantul adalah langkah penting untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang transparan,akuntabel dan berintegritas. Penandatanganan fakta integritas dilakukan oleh seluruh guru dan pegawai MAN 1 Bantul,sabtu (17/08/2024).
Hal ini dirasa sangat penting, pentingnya penerapan zona integritas WBK dan WBBM di lingkungan Pendidikan, khususnya di MAN 1 Bantul dapat menjadikan madrasah ini mampu menciptakan madrasah yang bebas dari korupsi dan birokrasi yang bersih serta melayani demi meningkatkan kualitas Pendidikan dan kepercayaan publik.
Adapun isi dari fakta integritas yaitu :
- Berperan secara proaktif dalam upaya mencegah dan pemberantasan korupsi, kolusi , dan nepotisme serta tidak melibatkan diri dalam perbuatan tercela.
- Tidak memintadan/atau menerima pemberian secara langsung atau tidak kangsung berupa suap,hadiah,bantuan atau bentuk lainnya yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku
- Bersikap transparan, jujur, objektif ,dan akuntabel dalam melaksanakan tugas.
- Menghindari pertentangan kepentingan dalam melaksanakan tugas.
- Memberi contoh dalam kepatuhan terhadapperaturan perungang-ungangan dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab secara konsisten.
- Akan menyampaikan informasi penyimpangan integritas di Kementerian Agama serta turut menjaga kerahasiaan saksi atas pelanggaran peraturan yang dilaporkannya.
- Apabila melanggar hal-hal tersebut di atas, kami siap menghadapi konsekuensinya.
Kepala MAN 1 Bantul,Khoiriyatun,S.Pd.M.SC ,berharap, Dengan penandatanganan fakta integritas ini,diharapkan seluruh warga Madrasah Negeri 1 Bantul dapat bersinergi dalam rangka membangun Lembaga Pendidikan yang berintegritas, berkualitas dan dapat dipercaya oleh masyarakat.(ning).