Bantul (MAN 1 Bantul) – Dalam rangka memastikan kesiapan perangkat dan aplikasi, MAN 1 Bantul mengikuti simulasi Asesmen Bakat Minat (ABM) pada Jumat (25/10/2024) pkl 08.00 s.d. 15.45 di laboratorium Komputer MAN 1 Bantul. Kegiatan ini diadakan sebagai langkah persiapan untuk menghadapi pelaksanaan ABM yang dijadwalkan berlangsung pada akhir bulan.
Simulasi ABM kali ini melibatkan proktor dan teknisi MAN 1 Bantul, yang memeriksa kesiapan perangkat komputer, jaringan internet, dan aplikasi ABM yang akan digunakan selama ujian berlangsung. Koordinator penyelenggaran ABM MAN 1 Bantul, Muhammad Zaidan, S.Pd., menjelaskan bahwa simulasi ini bertujuan untuk memastikan tidak ada kendala teknis yang dapat menghambat pelaksanaan ABM. “Simulasi ini sangat penting agar seluruh perangkat dan aplikasi berjalan dengan lancar saat ujian berlangsung,” jelasnya.
Pada simulasi ini, seluruh aspek teknis diperiksa secara detail, mulai dari kompatibilitas aplikasi ABM dengan perangkat yang tersedia hingga stabilitas koneksi internet. Para proktor dan teknisi MAN 1 Bantul juga mendapatkan pelatihan singkat dalam menangani potensi kendala teknis yang mungkin muncul selama ujian berlangsung.

Plt Kepala MAN 1 Bantul, Bin Umaryati, S.Pd., mengapresiasi kesigapan tim teknis dalam mempersiapkan pelaksanaan simulasi. Ia berharap kegiatan ini dapat menjamin kelancaran proses ABM yang bertujuan untuk mengukur potensi dan bakat minat siswa di berbagai bidang. “Uji coba seperti ini penting untuk mempersiapkan seluruh tim agar nantinya siswa dapat mengikuti ABM dengan lancar dan tanpa kendala teknis,” ujarnya.
Dengan suksesnya simulasi ini, MAN 1 Bantul optimis dapat menyelenggarakan ABM secara efektif dan efisien, demi mendukung perkembangan bakat dan minat siswa dalam bidang akademik maupun non-akademik. (zia)