Bantul (MAN 1 Bantul)- Dalam rangkaian Program Kerja Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia SMA/MA Bantul tahun 2024, para guru Bahasa Indonesia melaksanakan kegiatan studi sastra bersama penyair kenamaan, Dorothea Rosa Herliany, pada Selasa (29/10/2024). Kegiatan ini diikuti oleh para pendidik dari berbagai sekolah, termasuk tiga guru Bahasa Indonesia dari MAN 1 Bantul yaitu Azmiati Lathifah, S.S., Siti Maryam, S.Pd., dan Yanuanita Widyaningrum, S.Pd., M.Pd.
Studi sastra ini berlangsung dari pukul 08.00 hingga 10.00 WIB di halaman rumah Dorothea Rosa Herliany yang terletak di Sleman, Yogyakarta. Selama kegiatan, para guru mendapatkan kesempatan untuk mempelajari dan mendiskusikan perjalanan karier Dorothea dalam dunia sastra, termasuk karya-karya dan inspirasi yang melatarbelakangi proses kreatifnya.
Menurut Bin Umaryati, S.Pd., selaku Pelaksana Tugas (PLT) Kepala MAN 1 Bantul, kegiatan ini menjadi peluang yang sangat berharga bagi para guru untuk memperkaya wawasan sastra mereka. “Kegiatan studi sastra ini tidak hanya memperkuat pemahaman sastra para guru, tetapi juga menjadi sumber inspirasi untuk mendukung pembelajaran sastra yang lebih mendalam bagi siswa di madrasah. Kehadiran sastrawan langsung dapat memicu semangat para guru untuk mengajarkan sastra dengan cara yang lebih kontekstual dan inspiratif,” ungkap Bin Umaryati. (azm)