Perpisahan Karsan di Pengajian Keluarga Besar MAN 1 Bantul

Bantul (MAN 1 Bantul) – Momen penuh haru terjadi dalam acara silaturahmi dan pengajian keluarga besar guru-pegawai MAN 1 Bantul pada Sabtu (9/11/2024), saat keluarga besar MAN 1 Bantul mengucapkan selamat jalan kepada Karsan, Pelaksana Administrasi Kurikulum dan Kesiswaan yang memasuki masa purnabakti. Sebagai bentuk apresiasi atas pengabdiannya selama bertahun-tahun, Karsan diberikan tali asih dalam acara yang dipimpin oleh Plt. Kepala MAN 1 Bantul, Bin Umaryati, S.Pd.

Dalam sambutannya, Karsan menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam kepada seluruh civitas MAN 1 Bantul. “Saya merasa sangat beruntung dapat menjadi bagian dari keluarga besar ini, bekerja bersama rekan-rekan yang luar biasa. Terima kasih atas dukungan dan kerjasamanya selama ini. Semoga MAN 1 Bantul terus maju dan menjadi madrasah yang lebih baik lagi,” ungkap Karsan dengan suara yang penuh haru. Ia juga berharap, meskipun telah purnabakti, hubungan kekeluargaan yang telah terjalin dapat terus terjaga.

Plt. Kepala MAN 1 Bantul, Bin Umaryati, S.Pd., dalam sambutannya juga mengungkapkan apresiasi yang tinggi atas dedikasi Karsan selama ini. “Karsan telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kesuksesan MAN 1 Bantul. Kami semua sangat menghargai segala kerja keras dan kontribusinya dalam memajukan madrasah. Semoga masa purnabakti ini membawa kebahagiaan dan kesejahteraan bagi Karsan,” ujarnya. Pemberian tali asih ini menjadi simbol penghargaan atas pengabdian yang telah diberikan Karsan dalam mendukung keberhasilan berbagai program di madrasah. (mry)