Ekspresi Warna dan Kreativitas: Siswa E3 Mengklowong Batik Abstrak di Ruang Batik MAN 1 Bantul

Bantul (MAN 1 Bantul) – Suasana di ruang batik MAN 1 Bantul yang terletak dekat kantin tampak lebih semarak dari biasanya. Siswa kelas E3 tampak antusias dan penuh semangat saat mengikuti kegiatan mengklowong batik abstrak, sebuah tahapan penting dalam proses membatik yang memerlukan ketelatenan dan kreativitas tinggi. (9 April 2025)

Dengan menggunakan malam cair dan canting, para siswa mulai menorehkan garis-garis khas di atas kain putih yang sebelumnya telah dibuatkan pola. Sentuhan tangan-tangan muda itu menghasilkan motif-motif abstrak yang unik dan penuh makna artistik, mencerminkan keberanian mereka dalam berekspresi melalui seni tradisional.

Kegiatan ini merupakan bagian dari pembelajaran prakarya yang dipandu langsung oleh Bu Tatik Sutrismiyati, S.Pd., guru seni yang dikenal inspiratif. Beliau mengapresiasi kerja keras para siswa dan mendorong mereka untuk terus mencintai seni batik sebagai warisan budaya bangsa.

“Batik abstrak ini membuka ruang kebebasan berkreasi bagi siswa. Tidak terpaku pada motif klasik, tapi tetap menjunjung nilai estetika dan filosofi,” ujar Bu Tatik.

Melalui kegiatan ini, MAN 1 Bantul tidak hanya mengajarkan keterampilan, tetapi juga menumbuhkan kecintaan terhadap budaya lokal dan nilai-nilai kreativitas yang membangun karakter siswa.(syf)