Bantul (MAN 1 Bantul) — Sebanyak 10 siswa MAN 1 Bantul berhasil lolos dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025 dan diterima di berbagai perguruan tinggi negeri favorit. Capaian ini menjadi bukti nyata bahwa madrasah mampu mencetak generasi unggul yang siap bersaing dan berkontribusi di dunia pendidikan tinggi.
Berikut adalah daftar 11 siswa MAN 1 Bantul yang lolos SNBT 2025 beserta program studi dan kampus tujuan mereka:
- Faizah Khoirunnisa Agronomi, Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Zahra Fitriana Octa Pendidikan Administrasi Perkantoran, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
- Gita Arkeysha Andriani Putri Sastra Inggris, Universitas Diponegoro (UNDIP)
- Tsaniya Nafisha Zahrani Konservasi Seni, Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISI Yogyakarta)
- Annisa Raihan Biologi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- Saskya Aleeka Pradita Anjani Pendidikan Biologi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- Astri Nafila Rahma Ilmu Komunikasi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- Musyarofah Hamidah Kimia, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- Talitha Aurell Zahra Biologi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- Restiyani – Biologi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- Imam Priyambodo – Pendidikan Teknik Informatika, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
PLT Kepala MAN 1 Bantul, para guru, dan seluruh warga MAN 1 Bantul menyampaikan rasa bangga dan syukur atas pencapaian ini. Keberhasilan mereka menjadi bukti dari kerja keras, disiplin, serta dukungan madrasah dalam membina potensi akademik siswa.
Capaian ini diharapkan mampu menjadi inspirasi dan motivasi bagi seluruh siswa MAN 1 Bantul untuk terus berjuang, berprestasi, dan mewujudkan mimpi setinggi mungkin.(syf)