BANTUL (MAN 1 Bantul) – Semangat CADAS BERKELAS benar-benar membara di MAN 1 Bantul. Dalam momentum Hari Santri Nasional 2025, siswa kelas XI FD 2, Ahmad Fakhri, sukses menorehkan prestasi gemilang dengan meraih Juara 1 Lomba Pidato Bahasa Arab dalam ajang Santri Literart yang digelar di madrasah pada Kamis (23/10/2025).
Dengan suara lantang, ekspresi penuh makna, dan penguasaan bahasa Arab yang memukau, Fakhri berhasil menghipnotis dewan juri serta seluruh hadirin di ruang kelas MAN 1 Bantul. Penampilan luar biasa itu membawanya menjadi orator terbaik dan mengharumkan nama kelas XI FD 2 di tingkat madrasah.
Kepala MAN 1 Bantul, Mafrudah, S.Ag., M.Pd.I., turut memberikan apresiasi tinggi atas pencapaian tersebut.
“Ahmad Fakhri menjadi bukti nyata bahwa semangat CADAS BERKELAS bukan sekadar slogan. Ia menunjukkan bagaimana santri MAN 1 Bantul mampu mengekspresikan nilai keilmuan, keislaman, dan kebangsaan melalui karya dan kemampuan berbahasa,” ujar Bu Mafrudah penuh bangga.
Fakhri sendiri mengaku tak menyangka akan meraih juara pertama, namun ia bersyukur atas dukungan teman-teman dan guru yang selalu memotivasinya.
“Saya senang bisa mempersembahkan prestasi ini untuk kelas XI FD 2 dan MAN 1 Bantul. Semoga ini menjadi awal semangat baru bagi teman-teman untuk terus berani tampil dan berprestasi,” ungkapnya dengan senyum bahagia.
Kemenangan Ahmad Fakhri menjadi simbol bahwa santri MAN 1 Bantul tidak hanya kuat dalam ilmu agama, tetapi juga unggul dalam kemampuan komunikasi dan literasi. Sebuah bukti bahwa semangat CADAS BERKELAS — (Cerdas, Agamis, Demokratis, Adaptif, Smart, Berkarakter, Cinta Lingkungan, dan Anti Diskriminasi) — terus berdenyut kuat di hati santri masa kini.
(syf

