BANTUL (MAN 1 Bantul) — Ratusan siswa kelas XII Fase FL MAN 1 Bantul mengikuti Try Out Berbasis Komputer (TOBK) pada Jumat, 14 November 2025, sebagai langkah strategis dalam mempersiapkan diri menghadapi seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN), termasuk UTBK–SNBT tahun mendatang.
Kegiatan yang dilaksanakan secara serentak ini bertujuan untuk mengukur kesiapan akademik siswa, membiasakan mereka dengan format soal digital, serta melatih ketepatan waktu dalam menyelesaikan ujian. Sejak pagi, ruang-ruang komputer MAN 1 Bantul dipenuhi suasana serius dan penuh konsentrasi. Para peserta tampak fokus mengerjakan Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Literasi, dua komponen utama dalam seleksi PTN.
Kepala MAN 1 Bantul, Hj. Mafrudah, S.Ag., M.Pd.I., hadir memantau langsung pelaksanaan TOBK sembari memberikan dukungan moral kepada siswa.
“TOBK bukan sekadar tes untuk memperoleh nilai, tetapi menjadi kesempatan emas bagi anak-anak kelas XII FL untuk mengukur kemampuan diri dan mengevaluasi strategi belajar yang sudah ditempuh,” ujar Mafrudah.
Beliau menambahkan bahwa hasil try out ini akan menjadi gambaran penting bagi siswa maupun guru pembimbing dalam menentukan materi yang perlu diperkuat.
“Kami berharap anak-anak bersungguh-sungguh dan disiplin. Evaluasi dari TOBK ini adalah modal penting agar mereka siap secara mental maupun akademik. Dengan latihan yang rutin dan terarah, Insya Allah mereka akan lebih percaya diri dan mampu bersaing di perguruan tinggi impian,” tegasnya.
Pelaksanaan TOBK berjalan lancar sesuai jadwal, menunjukkan kesiapan sarana dan prasarana teknologi MAN 1 Bantul dalam mendukung pembelajaran digital. Kegiatan ini juga menjadi bentuk implementasi nilai CADAS BERKELAS — Cerdas, Agamis, Demokratis, Adaptif, Smart, Berkarakter, Cinta Lingkungan, dan Anti Diskriminasi — sebagai dasar pembentukan karakter dan kompetensi peserta didik.
Setelah seluruh rangkaian try out selesai, siswa akan menerima hasil evaluasi komprehensif sebagai bahan perbaikan dan penguatan belajar menjelang seleksi masuk perguruan tinggi. Dengan semangat dan kerja keras, siswa kelas XII FL MAN 1 Bantul diharapkan mampu meraih prestasi terbaik menuju jenjang pendidikan tinggi. (Etra)

