Bantul (MAN 1 Bantul) — MAN 1 Bantul menuntaskan pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) pada Selasa (9/12/2025). Pelaksanaan asesmen pada hari terakhir diikuti oleh peserta didik dari berbagai jenjang kelas sesuai jadwal yang telah ditetapkan dan berlangsung tertib serta kondusif di lingkungan madrasah.
Pada hari terakhir ASAS, peserta didik kelas X/Fase E melaksanakan ujian mata pelajaran Akidah Akhlak pada pukul 07.30–09.00 WIB dan Kimia pada pukul 10.00–12.00 WIB. Sementara itu, peserta didik kelas XI/Fase FD dan kelas XII/Fase FL mengikuti ujian susulan yang dilaksanakan mulai pukul 07.30 hingga 15.00 WIB.
Kepala MAN 1 Bantul, Mafrudah, S.Ag., M.Pd.I., menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas kelancaran pelaksanaan asesmen hingga hari terakhir.
“Alhamdulillah, pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester di MAN 1 Bantul dapat diselesaikan dengan tertib dan lancar. Kami berharap hasil asesmen ini dapat menjadi bahan evaluasi pembelajaran sekaligus motivasi bagi peserta didik untuk terus meningkatkan prestasi,” ujarnya.
Salah satu peserta didik yang mengikuti ujian susulan, Ahmad Fakhri dari kelas XI FD 2, mengungkapkan kesannya terhadap pelaksanaan asesmen. Menurutnya, kebijakan ujian susulan sangat membantu peserta didik yang berhalangan mengikuti ujian utama.
“Saya merasa terbantu dengan adanya ujian susulan ini. Suasana ujian tertib dan nyaman sehingga saya bisa mengerjakan soal dengan lebih fokus,” tuturnya.
Dengan berakhirnya pelaksanaan ASAS, MAN 1 Bantul berharap seluruh peserta didik dapat mengambil pembelajaran dari proses evaluasi ini serta mempersiapkan diri dengan lebih baik untuk menghadapi kegiatan pembelajaran pada semester berikutnya. Pelaksanaan asesmen yang tertib dan akuntabel ini sejalan dengan semangat MAN 1 Bantul CADAS BERKELAS dalam mewujudkan layanan pendidikan yang cerdas, berkarakter, dan profesional. (syf)

