Plt Kepala MAN 1 Bantul Gelar Rapat Pimpinan di Ruang Kepala Madrasah

Bantul (MAN 1 Bantul)– Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Bantul, Bin Umaryati, S.Pd., mengadakan Rapat Pimpinan (Rapim) di ruang kepala madrasah. Rapat yang diselenggarakan pada Senin (13/01/2025) tersebut dihadiri oleh jajaran pimpinan madrasah untuk membahas berbagai agenda strategis menjelang pelaksanaan program kerja tahun 2025.

Dalam sambutannya, Bin Umaryati menyampaikan pentingnya sinergi di antara seluruh elemen madrasah untuk mendukung keberhasilan program yang telah direncanakan. “Kita semua harus berkomitmen untuk memberikan yang terbaik, baik dalam peningkatan mutu pendidikan maupun pengelolaan administrasi madrasah,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Tata Usaha (Katu) MAN 1 Bantul, Martiningsih, S.Pd.I., turut memberikan panadangannya terkait dengan program kerja yang akan dilaksanakan dan penjelasan terkait pengelolaan DIPA dan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) tahun 2025. Ia menekankan perlunya pengelolaan anggaran yang efektif dan transparan guna memastikan setiap program dapat berjalan dengan lancar.
“Pengelolaan DIPA dan BOS tahun 2025, harus sesuai dengan peraturan yang berlaku agar memberikan manfaat maksimal bagi madrasah, guru, dan siswa,” jelas ning, panggilan akrabnya

Rapat ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang baik dalam mempersiapkan pelaksanaan program kerja MAN 1 Bantul pada tahun 2025.(ning).