Bantul (MAN 1 Bantul) – Dalam rangka menyambut Isra Mikraj 1446 Hijriah, MAN 1 Bantul menyelenggarakan Masaba Fest #1 Tahun 2025, sebuah ajang lomba bagi siswa SMP/MTs se-Kabupaten Bantul. Kegiatan ini mengusung tema “Wujudkan Generasi Beriman, Bertakwa, dan Berakhlak Mulia”, dengan puncak acara pada Sabtu, (22/2/2025).
Masaba Fest #1 menghadirkan berbagai perlombaan yang terbagi dalam beberapa kategori, antara lain:
✅ Hadroh SMP/MTs Non-Pesantren
✅ Hadroh SMP/MTs Pesantren
✅ MHQ Juz 30 untuk SMP/MTs Non-Pesantren
✅ MHQ Juz 30 untuk SMP/MTs Pesantren
✅ Lomba Adzan
✅ MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran)
✅ Da’i Da’iyah
✅ Kaligrafi
Timeline Perlombaan Hadroh
- Pendaftaran & Pengumpulan Video: 3 – 14 Februari 2025
- Pengumuman Babak Penyisihan: Ahad, 16 Februari 2025
- Tehnical Meeting : Rabu, 19 Februari 2025 (online)
- Perlombaan : Sabtu, 22 Februari 2025
Timeline Perlombaan Lainnya
- Pendaftaran: 3 – 18 Februari 2025
- Technical Meeting (Online): Rabu, 19 Februari 2025
- Pelaksanaan Perlombaan: Sabtu, 22 Februari 2025
Setiap pemenang akan mendapatkan tropi, sertifikat, dan uang pembinaan sebagai bentuk penghargaan atas prestasi mereka. Peserta yang ingin mengikuti perlombaan dapat mengakses petunjuk teknis (juknis) melalui tautan s.id/juknis-masabafest2025
Plt. Kepala MAN 1 Bantul, Bin Umaryati, S.Pd., menyampaikan bahwa Masaba Fest #1 diharapkan dapat menjadi wadah bagi generasi muda untuk menunjukkan bakat dan kemampuan mereka dalam bidang keislaman. “Ajang ini bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga bagian dari syiar Islam untuk menumbuhkan generasi yang beriman, bertakwa, dan berakhlak mulia sesuai dengan tema yang diusung,” ujarnya.
Masaba Fest #1 menjadi salah satu inovasi MAN 1 Bantul dalam memberikan ruang bagi siswa SMP/MTs untuk mengembangkan bakat dan minat mereka dalam suasana kompetitif yang sehat. Diharapkan, kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menjadi ajang tahunan yang dinanti oleh para pelajar di Kabupaten Bantul. (mry)